-->

Cara Aktivasi m-BCA dan Keuntungannya


Hidup kita akan menjadi lebih mudah jika kita pergi kemana saja tanpa membawa uang tunai. Untuk bertransaksi kita cukup menggunakan ATM saja. Ada yang lebih praktis lagi selain menggunakan ATM yaitu menggunakan Internet Banking. Jika anda seorang nasabah BCA anda bisa menikmati layanan yang diberikan oleh Bank BCA yaitu m-BCA.

Bank BCA tidak semata-mata memberikan layanan ini jika tidak ada keuntungannya bagi pihak Bank sendiri maupun bagi nasabah. Berikut beberapa keuntungan yang bisa kita dapatkan dari m-BCA:
  1.  Bisa diakses dengan mudah tanpa harus memiliki keterampilan khusus.
  2. Sangat praktis karena kita bisa melakukan transaksi dimana saja dan kapan saja.
  3. Keamanannya terjamin karena dilindungi oleh sistem proteksi yang maksimal.
  4. Tidak ribet karena kita tidak perlu menghapal kode transaksi yang akan dilakukan.
  5. Nyaman karena bisa dibawa kemana saja.
Transaksi yang dapat dilakukan dengan menggunakan m-BCA adalah sebagai berikut:

1. m-Info
  • Informsi Saldo
  • Mutasi Rekening
  • Info Kurs
  • Info Suku Bunga Tabungan
  • Info Kode Bank
  • Info Kode Perusahaan
  • info Rekening Deposito
  • Info NAB dan Saldo Reksadana
  • Info Saldo dan Transaksi Kartu Kredit BCA
  • Info Rekening Dana Nasabah
2. m-Transfer
  • Transfer ke Sesama Rekening BCA
  • Transfer ke Bank Lain
3. m-Payment
  • Tagihan Kartu Kredit
  • Pembayaran PLN
  • Pembayaran Asuransi
  • Pembayaran Pendidikan, dan lain-lain
4. m-Commerce
  • Pembelian Pulsa
  • PLN Prabayar
5. m-Admin
  • Aktivasi
  • Ganti Pin
  • Info Registrasi Kartu Kredit
  • Info Hapus Kartu Kredit
Syarat menikmati layanan m-BCA

1. Pastikan anda adalah nasabah Bank BCA
2. Memiliki kartu Paspor BCA dan menjadi pelanggan GSM (XL, Indosat, Telkomsel)
3. SIM Card m-BCA Ready

Cara menikmati layanan m-BCA

1. Lakukan registrasi atau pendaftaran di ATM/kantor cabang BCA terdekat
2. Lakukan aktivasi di Handphone
3. Lakukan aktivasi transaksi finansial di cabang BCA terdekat 

Cara mendapatkan SIM Card m-BCA untuk pelanggan XL
  •  Dapatkan SIM Card m-BCA di KL dan XL Center
Untuk pelanggan Mentari/Matrix/IM3
  • Dapatkan SIM Card Mentari/Matrix/IM3 m-BCA Ready di GALERI Indosat
Untuk pelanggan KartuHALO/simPATI
  • Dapatkan SIM Card KartuHALO atau simPATI m-BCA Ready di GraPARI
Itulah beberapa cara aktivasi dan keuntungan menggunakan layanan m-BCA. Semoga bermanfaat.

Iklan Tengah Artikel 2